Rabu, 02 Februari 2011

Dalami Bahasa Mandarin

PERKEMBANGAN negara Tiongkok yang semakin mendunia, membuat terdongkraknya bahasa Mandarin. Kini, Mandarin menjadi satu bahasa yang sering digunakan selain bahasa Inggris. Termasuk pula di Indonesia, baiknya hubungan Indonesia dengan Tiongkok membuat bahasa Mandarin semakin diminati.

Bahkan, Liesse Zhou rela berhenti dari pekerjaan begitu selesai kuliah. Dengan tabungannya, dia pergi ke Singapura untuk belajar bahasa Mandarin selama setahun. Alasan dia, karena bahasa Mandarin saat itu. bahkan hingga kini diakui sudah menjadi bahasa internasional kedua setelah bahasa Inggris. "Dalam berbisnis, bahasa Mandarin malah terasa seperti bahasa internasional pertama," ujarnya.

Hal tersebut, ungkapnya, karena di negara mana pun akan ditemukan rekan bisnis yang memakai bahasa Mandarin. "Saya berhenti kerja karena waktu yang dibutuhkan untuk belajar bahasa Mandarin cukup lama. Di samping itu. saya punya prinsip, biar lepas satu untuk tujuan yang Iebih tinggi," tandasnya, (dew)

Sumber :
Indo Pos, dalam :
http://bataviase.co.id/node/452252

Tidak ada komentar:

Posting Komentar